Minggu, 04 Desember 2016

ONE PIECE Part3

Wikipedia
Alias: Topi Jerami, Manusia Karet. Jabatan:Kapten. Tebusan/Bounty: 500.000.000B
Luffy memiliki cita-cita menjadi Raja Bajak Laut setelah bertemu dengan Shanks Si Rambut Merah yang singgah di pulau kelahirannya, Fusha. Topi jerami yang menjadi ciri khasnya adalah pemberian dari Shanks dan dia berjanji akan memberikan topi itu kembali kepadanya saat mereka bertemu kembali.
Luffy adalah pemakan buah iblis Gomu Gomusehingga ia menjadi manusia karet. kemampuan ini membuatnya tubuhnya memiliki atribut yang sama dengan karet, seperti melar, peredam listrik, dsb.
Ciri khas bertarungnya adalah menyerang dengan memanjangkan bagian tubuhnya. Semua nama jurusnya selalu diawali dengan kata "Gomu-gomu" dan kemudian diikuti dengan nama senjata atau artileri (contoh: 'Gomu Gomu no Pistol', 'Gomu Gomu no Bazooka', 'Gomu Gomu no Gatling', dll).
Gear Second: Teknik mempercepat aliran darah tetapi organ tubuhnya tidak hancur karena atribut karet pada tubuhnya. Efek dari Gear Second ini adalah kecepatan atau agilitymeningkat. Kata "jet" juga ditambahan dalam nama jurusnya (contoh: Gomu Gomu no Jet pistol). Jika ditambah dengan Haki, tinjunya jadi menimbulkan efek ledakan.
Gear Third: Teknik memberpesar tulang dengan meniupnya seperti balon. Efek dari Gear Third adalah kekuatan serangannya meningkat, namun kecepatan serangan menurun. Kata "Gigant" juga ditambahan dalam nama jurusnya (contoh: Gomu Gomu no Gigant Pistol). Jika ditambahkan haki tangannya menjadi hitam dan semakin keras.
Gear Four: Teknik memperbesar badan seukuran gorilla, dengan menggabungkan boushuku haki. Kekuatan ini mirip dengan tubuh gorilla dengan daya hancur yang sangat kuat. Dan ditambah dengan kekuatan tinjuan yang bisa mental di udara. (kekuatan ini muncul di dressrosa sewaktu melawan sichibukai Donquixote Doflamingo).
Hybrid: Gabungan dari Gear Second dan Gear Third. Kata "Shell" ditambahan dalam nama jurusnya.

SecondSpin.com

ONE PIECE Part2

Wikipedia
Manga One Piece mulai diserialisasikan pada majalah Shonen Jump edisi #34 pada tanggal 4 Agustus 1997. Animenya mulai diproduksi oleh Toei Animation di Fuji Television pada 20 Oktober 1999.
Pada awalnya, Eiichiro Oda merencanakan One Piece akan berjalan sekitar 5 tahun, dan dia telah menetapkan endingnya. Tetapi dia terlalu "menikmati" jalan ceritanya dan sekarang dia tidak tahu kapan One Piece akan berakhir.
One Piece merupakan manga terlaris sepanjang sejarah Shonen Jump. Manga ini juga yang menyebabkan total penjualan Shonen Jump naik pada 11 tahun terakhir ini. Volume 25 memegang rekor penjualan manga di Jepang, dengan 2.630.000 unit terjual pada cetakan pertama. Dan volume 46 mencapai lebih dari 140.000.000 unit terjual dan merupakan manga tercepat yang mencapai total penjualan 100.000.000.
Hingga saat ini One Piece memecahkan rekor sebagai manga paling laris sepanjang sejarah. Kesuksesan One Piece bahkan melebihi gabungan no 2 Naruto, no 3 Kimi ni Todoke, no 4 Fairy Tail, no 5 Bleach, no 6 Bakuman, no 7 Gintama, dan no 8 Fullmetal Alchemist dengan total penjualan One Piece lebih dari 300 juta kopi.[butuh rujukan]
One Piece juga memecahkan rekor dunia penjualan tercepat dengan volume 63 terjual 2,119,400 dalam 4 hari (meskipun rekor sebelumnya juga dipegang One Piece volume 60 dan 61). Selain itu One Piece juga memecahkan rekor Jepang sebagai Cetakan pertama terbanyak. One Piece volume 63 memegang rekor Jepang dengan 3.9 juta kopi di cetakan pertama (meski rekor sebelumnya dipegang One Piece 60, 61, dan 62) rekor sebelum One Piece adalah Harry Potter and the Order of the Phoenix dengan 2.9 juta kopi.[butuh rujukan]

SecondSpin.com

One Piece Part1




ONE PIECE Samurai.
One Piece (ワン ピース Wan Pīsu) adalah sebuah anime dan manga tentang sekelompok bajak laut yang dipimpin oleh Monkey D. Luffy yang pergi mencari harta karun legendaris bernama One Piece. Luffy menjadi manusia karet yang memiliki kekuatan memanjangkan tubuhnya setelah secara tak sengaja memakan buah Gomu Gomu, salah satu dari buah iblis. Selama perjalanan Luffy banyak bertemu dengan teman baru dan musuh yang beragam.
One Piece diciptakan oleh Eiichiro Oda. Komiknya dimulai pada 1997 di Shonen Jumpterbitan Shueisha dan hingga kini masih terus berlanjut. Versi TV nya dimulai pada Oktober1999. Di Indonesia manga ini diterbitkan Elex Media Komputindo dan hingga kini telah mencapai jilid ke 60 lebih. Versi TV-nya, yang diproduksi Toei, telah mencapai 500 episode di Jepang. Sampai saat ini, One Piece telah mengeluarkan 12 film, yang terakhir dirilis pada tanggal 15 Desember 2012. Di Indonesiasendiri pernah ditayangkan di RCTI dan Global TV.
Pada Februari 2005, One Piece mencetak rekor di Jepang sebagai penerbitan mangayang tercepat mencapai 100.000.000 eksemplar. Hingga saat ini One Piece adalah salah satu manga paling laris sepanjang sejarah Jepang dengan penjualan lebih dari 260 juta kopi. Selain itu One Piece juga memecahkan rekor sebagai manga dengan cetakan pertama terbanyak. One Piece banyak mendapat pujian di antara para pembaca, terutama dalam hal gambar, karakter, humor, dan cerita.
SecondSpin.com

Kamis, 01 Desember 2016

Roronoa Zoro

Tarik keluar pedang untuk seorang teman yang meninggal.

Wikipedia
Roronoa Zoro (ロロノア・ ゾロ Roronoa Zoro?) adalah seorang karakter fiksi dalam serial anime dan manga One Piece karya Eiichiro Oda. Ia adalah seorang bajak laut, mantan pemburu perompak, dan salah satu tokoh protagonis utama. Ia merupakan anggota Kelompok Bajak Laut Topi Jerami yang pertama kali bergabung dan hingga saat ini ia dinilai sebagai ancaman terbesar dan anggota paling berbahaya dari kelompoknya setelah sang kapten, Luffy. Popularitasnya yang tinggi sebagai seorang ahli pedang dengan kemampuan yang sangat hebat, bersamaan dengan sikap kekanakan dari kaptennya, terkadang membuat banyak orang menyangka bahwa ialah kapten yang sebenarnya atau setidaknya, wakil kapten dalam kelompoknya. Ia merupakan salah satu dari 3 petarung terkuat dalam kelompoknya dengan impian untuk menjadi ahli pedang terhebat di dunia. Zoro diberi gelar sebagai salah satu dari "Sebelas Supernova", yaitu sebelas bajak laut pemula dengan nilai tebusan lebih dari 100.000.000 Berry yang telah mencapai Red Line, dimana miliknya sendiri bernilai sebesar 120.000.000 Berry.

GeekBuying.com

Sanji

Dia lemah pada wanita.

Wikipedia
Sanji (サンジ Sanji?) adalah seorang karakter fiksi dalam serial anime dan manga One Piece karya Eiichiro Oda. Ia adalah seorang bajak laut dan koki dari Kelompok Bajak Laut Topi Jerami. Ia merupakan anggota kelima di kelompoknya, serta orang keempat yang bergabung. Karena Sanji terlahir di North Blue, ia menjadi anggota Topi Jerami pertama yang tidak berasal dari East Blue. Impiannya adalah menemukan All Blue, suatu lautan legendaris yang dipercaya sebagai surganya para koki dimana keempat lautan terbesar, yaitu East Blue, West Blue, North Blue, dan South Blue, saling bertemu disana. Ia memilki jumlah tebusan sebesar 77.000.000 Berry. GeekBuying.com

Monkey D. Luffy

Orang yang akan menjadi Raja Bajak Laut.

Wikipedia
Monkey D. Luffy (モンキー・D・ルフィ Monkii D. Rufi?) adalah seorang karakter fiksi dan tokoh protagonis utama dalam serial anime dan manga One Piece karya Eiichiro Oda. Ia merupakan putra kandung dari komandan Pasukan Revolusioner, Monkey D. Dragon, cucu kandung dari Angkatan Laut terkenal, Monkey D. Garp, putra angkat dari bandit gunung, Curly Dadan, dan saudara angkat dari Portgas D. Ace si "Tinju Api" dan Sabo. Tujuan hidupnya adalah menjadi Raja Bajak Laut dengan menemukan harta karun legendaris yang telah ditinggalkan oleh Raja Bajak Laut sebelumnya, Gol D. Roger. Ia percaya dengan menjadi seorang Raja Bajak Laut, ia akan menjadi orang yang paling memiliki kebebasan di seluruh dunia. Ia memakan buah Gomu-Gomu. Sebagai pendiri dan kapten dari Kelompok Bajak Laut Topi Jerami, ia tidak hanya menjadi orang pertama yang menciptakannya, tapi juga menjadi petarung terkuat di kelompoknya.
Sosok Luffy sebagai seorang pembuat masalah telah mendunia dan dikenal baik oleh para anggota Angkatan Laut, Shichibukai hingga Yonko karena begitu banyaknya jumlah perilaku kriminal yang telah ia perbuat. Akibat ulahnya itu, pihak Pemerintah Dunia telah menganggapnya sebagai seseorang yang sangat berbahaya. Ia juga telah mendapat reputasi sebagai orang yang "nekat", atau bahkan dalam kasus tertentu dianggap "gila", setelah menyebabkan terjadinya insiden di Enies Lobby, menyusup masuk dan keluar dari Impel Down, serta keikutsertaannya dalam Perang Penentuan di Markas Besar Angkatan Laut. Oleh karena itu, Luffy, tidak hanya menjadi satu-satunya bajak laut yang telah berhasil masuk ke dalam 3 fasilitas terpenting milik pemerintah, tapi juga menjadi satu-satunya yang berhasil keluar dari ketiganya dengan selamat.


GeekBuying.com